Berbelanja adalah kegiatan yang bagi sebagian orang menyenangkan. Sayangnya banyak para shopaholic yang sering kali merasa tertipu dengan penawaran harga penjual. Dengan mematok harga tinggi, seringkali barang yang kita inginkan harus rela dibayar dengan jumlah yang disebutkan. Namun, jangan khawatir, Anda masih bisa berbelanja banyak barang jika Anda jitu dalam soal tawar-menawar. Mau tahu bagaimana tips menawar? Ini dia caranya:
1. Jangan tunjukan kemauan yang besar terhadap barang yang dijual
Terkadang saat melihat barang yang kita suka, kita akan membayar semahal apapun demi mendapatkanya. Padahal itu adalah kesalahan besar. Jangan tunjukan ekspresi kesukaan Anda pada si penjual. Berusahalah bersikap Anda tidak begitu butuh dan hanya ingin window shopping. Karena jika Anda sudah terlihat jatuh cinta penjual akan bersikeras pada harga tinggi. Jadi, kalahkan dengan sikap tak acuh Anda jika penjual tak kunjung menyetejui harga yang Anda mau.
2. Tawar separuh harga
Sudah menjadi rahasia umum. Kebanyakan penjual di pasar selalu menyebutkan harga dua kali lipat dari harga biasa. Kenapa? Mereka mengantisipasi adanya kerugian omset. Anda pun harus menjadi pembeli yang cerdas. Tawar separuh harganya. Paling tidak akan terjadi proses tawar-menawar di atas harga yang Anda sebutkan. Selisihnya bisa jadi tidak terlalu jauh.
3. Teliti barang dan tawar dengan rasional
Saat membeli dan menawar, Anda juga harus meneliti barang. Anda harus menjadi pembeli sekaligus penawar yang cerdas. Barang yang kualitas bagus harus Anda tawar secara logis begitu juga harga dengan kualitas KW harus Anda tawar sesuai logika. Anda harus mengenal pasaran dan tidak terbuai dengan rayuan harga penjual.
4. Katakan kalimat-kalimat ini saat menawar
Selain sikap, kalimat-kalimat dalam tawar-menawar juga ampuh loh untuk mendapatkan barang sesuai yang kita mau. Jika penjual begitu pelit untuk menurunkan harga, katakan “Saya sudah tahu pasaran barang ini, biasanya segini...”, atau “Sudah langganan, biasanya saya beli harga segini”, “Di toko A tadi saya ditarakan harga segini (yang Anda mau)”. Tawarlah dengan kalimat-kalimat yang seolah Anda sudah menjadi pembeli handal.
5. Berpura-pura hendak pergi
Bisa dibilang ini tips konyol sekaligus memang yang paling ampuh. Kesal jika harga tak kunjung turun dari penawaran awal penjual? Maka, Anda pun harus bisa berakting tidak peduli dan pergilah dari tempat itu. Berpura-pura hendak pergi mencari ke toko lain, biasanya selang beberapa langkah penjual akan memanggil dan menuruti harga tawaran Anda. Jangan khawatir, jika tidak dipanggil itu artinya itu bukan toko yang tepat! Anda bisa mencarinya di toko yang lain! :-)
Nah itulah tips menawar saat Anda berbelanja. Masih ragu? Ayo terapkan! Belanja hemat, jadilah pembeli yang cermat!
No comments:
Post a Comment